Tidak adanya kejelasan dari Bambang Pamungkas (BP) untuk memperkuat Persib Bandung membuat pengelola klub mencari alternatif lain. Merekapun akhirnya sukses merekrut Budi Sudarsono dan siap menduetkannya kembali dengan Christian Gonzales.
Pemain yang juga punggawa Timnas Indonesia itu dipastikan akan membela "Maung Bandung" di Liga Super Indonesia musim depan. Hal ini terjadi setelah adanya kesepakatan harga diantara kedua belah pihak.
"Tidak sulit untuk bisa menggaet Budi, karena yang bersangkutan sejak awal memang sudah ingin bermain di Persib. Karena itu, negosiasi pun berjalan lancar," kata Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Umuh Mochtar, Kamis (13/8).
Namun Umuh enggan mengatakan berapa besar dana yang dikeluarkan untuk merekrutnya. Bahkan pemain yang dijuluki "Budigol" itu sendiri hanya mengatakan nilainya tidak melebihi kontrak yang diterimanya saat di Sriwijaya FC (SFC) dan Persik Kediri. Saat di Persik, Budi mendapat kontrak sebesar Rp. 1,1 miliar selama setahun. Karena Persik mengalami krisis finansial, iapun dipinjamkan ke SFC dengan harga Rp. 250 juta.
"Yang pasti, perekrutan Budi sudah melalui pesetujuan pelatih Jaya Hartono," tutup Umuh.
Sementara itu alasan kuat Budi untuk membela Persib tak lain ingin kembali bermain bersama rekannya Gonzales saat mereka masih sama-sama membela Persik.
"Alhamdulillah, semuanya sudah selesai. Secara prinsip, saya sepakat untuk bergabung dengan Persib. Saya senang bisa kembali bermain dengan mantan tandem saya di Persik, Gonzales. Karena itu saya sangat antusias saat mendapat tawaran dari manajemen Persib untuk bergabung,'' katanya.
"Harus diakui, Persib memiliki pendukung setia yang cukup fanatik. Karena itu, cukup menyenangkan bisa bermain di Persib. Terlebih, jika kita berhasil mencuri perhatian mereka," tambah Budi.
Dirinya pun optimitis bisa mengantar Persib memenuhi ambisi meraih juara LSI musim depan dengan materi pemain saat ini. Apalagi, kini ia akan kembali berduet dengan Gonzales di lini depan ataupun jika Jaya memainkan trisula maut di depan dengan tambahan Hilton Moriera.
"Di luar Kediri, kota kelahiran saya, saya sudah dua kali juara, yaitu saat di Persija dan Sriwijaya FC. Di Kediri pun saya sekali juara. Saya berharap, di Persib pun bisa juara lagi,"
Alasan lain Budi menerima pinangan Persib lantaran ini sudah suratan takdir dari Yang Maha Kuasa. Ia sendiri sudah melakukan shalat istikharah untuk memastikan pilihannya itu.
"Saya ini cuma wayang. Kemana kita melangkah, semuanya ditentukan Yang di Atas. Nah, Tuhanlah yang membawa saya melangkah ke Persib," kata Budi yang tampak sangat religius.
Hanya saja, sebelum bisa berlatih bersama dengan Persib, Budi sempat meminta izin kepada manajemen untuk menjalankan ibadah umrah terlebih dulu pada tanggal 10 September nanti.